Rabu, 12 November 2008

MENULIS BERITA

Apa Itu Berita?

Berita adalah “suatu penuturan secara benar-benar dan tidak memihak dari fakta-fakta yang mempunyai arti penting dan baru terjadi, yang dapat menarik perhatian para pembaca surat kabar.” (William S Maulsby).
Berita juga diartikan sebagai kabar yang menarik dan unik, seperti “orang menggingit anjing, lebih menarik daripada anjing menggigit orang (Nothclife).
Berita juga diartikan sebagai kabar yang aktual dan hangat ( Chilton R Rush)

SYARAT BERITA
-Menarik
-Informatif
-Lengkap

Jenis Berita

-In Depth News
-News
-Hiburan

Sumber Berita
-Manusia
-Peristiwa

Kiat Menulis berita.
Yurnaldi dalam Kiat Praktis Jurnalistik mengatakan ada 5 syarat agar berita menjadi menarik:
• Menguasai bahasa. Bahasa yang dimaksud adalah bahasa Jurnalistik.
• Kalimat hendaknya pendek-pendek, sederhana dan tidak ruwet.
• Berita hendaknya faktual (fakta-fakta) dan aktual
• Berita hendaknya objektif dan lengkap
• Menggunakan Unsur 5 W + I H.
WHO (Siapa) yang kita jadikan bahan berita
WHAT (apa) yang terjadi dengan dia atau peristiwa apa yang terjadi
WHERE ( di mana) peristiwa itu terjadi
WHEN (Kapan), peristiwa itu berlangsung
WHY (Mengapa) peristiwa itu terjadi
HOW ( bagaimana) jalannya peristiwa itu.

Contoh Berita :

Dominikus Borotama (11), bocah tidak sekolah, penggembala kerbau di Tikorambo, sumba Barat, Pulau Sumba, nusa Tenggara Timur, tewas ditembak seorang oknum polisi yang diduga mabuk di tempat rekreasi Waekelo Sawah, waikabubak, Jumat (22/4) petang. Kota Tikorambo sempat rusuh akibat amuk massa ke markas polisi. (Kompas/24/4)

0 komentar:

JURNAL MANIFESTO © 2008. Design by :Yanku Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute